Antara karier dan rumah tangga

Haruskah Tinggalkan Karier Demi Rumah Tangga?
Kasus ini agak berbeda. Istri ingin fokus mengurus keluarga, tapi suami melarang istri berhenti kerja.


Aku bekerja di sebuah perusahaan periklanan dengan gaji yang lumayan. Aku ingin berhenti untuk mengurus suami dan anakku, tapi suami bilang jangan dulu, karena kami memang masih membutuhkan banyak biaya. Namun aku merasa bersalah karena bisa dibilang aku jarang memenuhi kebutuhan suamiku. Menyiapkan sarapannya saja seminggu sekali, dan malah dia yang membantu pekerjaanku di rumah. Walau anak kami bersama neneknya, aku juga merasa bersalah karena tidak bisa memantau perkembangannya selama 24 jam. Apa yg harus aku lakukan?

Era, 28 tahun

Hai Era,

Baik sekali keinginan Era untuk memberikan perhatian lebih kepada keluarga. Tentunya ini merupakan kebahagiaan tersendiri bagi suami juga anak.

Tapi dalam kehidupan rumah tangga sekarang, konsep suami dan istri tidak sepenuhnya sama. Dulu memang tugas suami untuk mencari nafkah dan istri mengurus rumah, tapi sekarang dengan lebih banyaknya kesempatan berkarier untuk wanita dan terciptanya berbagai jenis pekerjaan bagi pria, peran suami istri lebih bercampur.

Apabila sekarang ini Era memiliki kesempatan bekerja dan mencari rezeki untuk keluarga, baik sekali kalau dimanfaatkan semaksimal mungkin - apalagi suami mengizinkan dan mengerti keadaan ini - ditambah lagi rencana-rencana keluarga Era yang masih memerlukan biaya. Tentunya dengan tidak melupakan kesadaran sebagai seorang ibu yang menyayangi anak dan seorang istri yang menghormati suami.

Tetapi jangan lupa untuk terus memberikan semangat kepada suami sebagai kepala rumah tangga untuk bekerja lebih keras dan cerdas agar kariernya semakin baik (dan mendapatkan rezeki yang lebih besar) sehingga nantinya Era bisa lebih banyak memberikan waktu dan perhatian bagi keluarga.

Keindahan berumah tangga adalah apabila suami dan istri memiliki satu visi dan saling mengisi untuk menghebatkan keluarga dalam cinta yang penuh keikhlasan.

Jalankan peran masing-masing dengan penuh pengertian sehingga mendapatkan kehidupan rumah tangga yang harmonis dan penuh kebahagiaan

Terima kasih sudah berbagi,
Stay In Love
- Hilbram Dunar -



 *.:。✿ Don't forget to come back again ✿.。.:*






Visit Wahyudi Blog !


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Plisss...
Jangan nyepam (spam), jangan promosi (apapun itu), jangan SARA, jangan OOT...

Mohon kerja samanya, berikan komentar yang berbobot dan bermanfaat bagi semua... ^^

Artikel Unggulan

Panduan Makan Sehat bagi Generasi Z: Tips Mudah untuk Menjaga Energi dan Kesehatan

Menjaga Kesehatan dan Energi saat Berlatih: Nutrisi Penting untuk Atlet Generasi Z Gaya hidup aktif dan olahraga merupakan hal yang sangat p...

Paling Populer dalam Sebulan