Menikmati Keindahan Pantai Pasir Putih di Danau Toba


Biasanya pantai dapat kita temui di laut, lengkap dengan jejeran pohon kelapa yang melambai. Namun, apa jadinya jika pantai tersebut berada di sebuah danau yang luas terlebih lagi danau tersebut merupakan danau vulkanik terbesar di Asia Tenggara.

Pantai Parbaba




Bila tak percaya, silakan datang ke kawasan Danau Toba, Sumatera Utara. Di kawasan danau terluas ini, Anda akan menemukan sebuah pantai di tepian Danau Toba. Walaupun terletak di tepi danau, pantai bernama Pantai Parbaba ini tetap memancarkan ciri khas sebuah pantai yakni pasir putih dan cukup sejuk.


Pantai yang berada di Pulau Samosir, pulau di tengah Danau Toba, ini sangat landai. Dengan kedalaman hanya sekitar satu setengah meter, pantai ini sangat cocok untuk melakukan kegiatan berenang, terutama bagi anak-anak.


Bila Anda tak mau berbasah-basah ria, bermain di pinggir pantai bisa juga dilakukan. Airnya tenang khas danau membuat Anda akan nyaman bermain di pinggir pantai dan tak perlu takut tersapu ombak ataupun arus kencang.


Selain itu, berkeliling danau dengan sepeda bebek juga bisa menjadi kegiatan lainnya, atau duduk-duduk di meja berpayung sambil menikmati panorama Danau Toba dan perbukitan hijau juga menjadi pengalaman tersendiri.

Kawasan Pantai Parbaba sebenarnya baru tiga tahun terakhir dilakukan pengembangan untuk pariwisata. Dulunya, kawasan ini tertutup oleh tanaman liar. Sekarang, warung dan penginapan sederhana sudah memenuhi tepi pantai. Tersedia pula fasilitas mandi, cuci, dan kakus yang belum terlalu bagus.


Untuk menuju Pantai Parbaba, Anda harus menyeberang ke Pulau Samosir terlebih dahulu menuju pelabuhan Tomok di Kabupaten Samosir. Sesampainya di pelabuhan ini, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke Desa Parbaba dengan angkutan umum atau bentor (becak motor).



sumber



 *.:。✿ Don't forget to come back again ✿.。.:*






Visit Wahyudi Blog !


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Plisss...
Jangan nyepam (spam), jangan promosi (apapun itu), jangan SARA, jangan OOT...

Mohon kerja samanya, berikan komentar yang berbobot dan bermanfaat bagi semua... ^^

Artikel Unggulan

Panduan Makan Sehat bagi Generasi Z: Tips Mudah untuk Menjaga Energi dan Kesehatan

Menjaga Kesehatan dan Energi saat Berlatih: Nutrisi Penting untuk Atlet Generasi Z Gaya hidup aktif dan olahraga merupakan hal yang sangat p...

Paling Populer dalam Sebulan